Gelagat Aneh Pria yang Diduga Mutilasi Wanita di Bekasi, Selembar Kertas di TKP Jadi Petunjuk Polisi
Pada Jumat (30/12/2022) dini hari, polisi menemukan jasad wanita di rumah kontrakannya. Awalnya, temuan jasad wanita di mutilasi tersebut bermula dari ketidaksengajaan. Sebab polisi mulanya hendak mencari seorang pria berinisial MEL atau Ecky (34). Berdasarkan data yang diperoleh pihak kepolisian, MEL tinggal di salah satu kontrakan di desa tersebut. Berhasil menemukan rumah kontrakan MEL, polisi justru tak mendapat keberadaan orang yang dicari. Mereka justru menemukan potongan tubuh manusia yang disimpan di dalam kotak besar. Insiden tersebut dijelaskan oleh saksi bernama Dian Adriansyah. Dilansir TribunnewsBogor.com dari Tribun Bekasi, Dian menceritakan kronologi penemuan jasad wanita dimutilasi di lingkungannya. "Jadi awalnya ada anggota dari Polda menanyakan info orang hilang atas nama Ecky, terus sampai ke rumah saya, mereka menanyakan, saya enggak kenal. Tapi info dari polisi katanya tinggal di sini," ungkap Dian. Gelagat Aneh MEL Lebih lanjut diungkap Dian,...